Pengertian dan Definisi Ilmu Menurut Para Ahli

Pengertian dan Definisi Ilmu Menurut Para Ahli - Hallo sahabat AgniPedia, Pada sharing informasi kali ini yang berjudul Pengertian dan Definisi Ilmu Menurut Para Ahli, saya telah menyediakan Informasi Terlengkap. mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia Informasinya.


Pengertian dan Definisi Ilmu Menurut Para Ahli

#Ilmu adalah penelusuran data atau informasi melalui pengamatan, pengkajian, dan eksperimen dengan tujuan menetapkan hakikat, landasan dasar ataupun asal usulnya (M.Izuddin Taufiq).

#Ilmu diartikan sebagai suatu pengetahuan tentang suatu bidang yang disusun secara bersistem menurut metode-metode tertentu, yang dapat digunakan untuk menerapkan gejala-gejala tertentu dibidang (pengetahuan) tersebut, seperti ilmu hukum, ilmu pendidikan, ilmu ekonomi dan sebagainya (KBBI : 1988).

#Ilmu adalah pengetahuan yang telah disusun secara sistematis dan berlaku umum, sedangkan pengetahuan adalah pengalaman yang bersifat pribadi/kelompok dan belum disusun secara sistematis karena belum dicoba dan diuji (Minto Rahayu).

#Ilmu adalah himpunan aktivitas yang menghasilkan banyak penemuan, baik dalam bentuk penolakan maupun pengembangannya (Thomas Kuhn).

 #Ilmu adalah kunci untuk mengungkapkan segala hal, baik dalam jangka waktu yang lama maupun sebentar (Maurice Bucaille).

#Ilmu merupakan sekumpulan pengetahuan yang padat dan proses mengetahui melalui penyelidikan yang sistematis dan terkendali /metode ilmiah (NS.Asmadi).

#Ilmu adalah suatu hasil aktivitas manusia yang merupakan kumpulan teori, metode dan praktek dan menjadi pranata dalam masyarakat (J.Hababer : 1972).


#Ilmu adalah pengetahuan yang teratur tentang pekerjaan hukum kausal dalam suatu golongan masalah yang sama tabiatnya, maupun menurut kedudukannya tampak dari luar, maupun menurut hubungannya dari dalam (Mohammad Hatta).

0 komentar

Posting Komentar