Pengertian dan Definisi Koperasi Menurut Para Ahli

Pengertian dan Definisi Koperasi Menurut Para Ahli - Hallo sahabat AgniPedia, Pada sharing informasi kali ini yang berjudul Pengertian dan Definisi Koperasi Menurut Para Ahli, saya telah menyediakan Informasi Terlengkap. mudah-mudahan isi postingan yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia Informasinya.


Pengertian dan Definisi Koperasi Menurut Para Ahli

#Koperasi secara etimologi berasal dari kata cooperation,co berarti bersama dan operation artinya bekerja atau berusaha, oleh karena itu  cooperation tersebut merupakan suatu pekerjaan yang dilakukan secara bersama-sama atau usaha bersama-sama untuk kepentingan bersama (Ramudi Arifin : 2003).

#Koperasi adalah suatu perserikatan dengan tujuan berusaha bersama yang terdiri atas mereka yang lemah dan diusahakan selalu dengan semangat tidak memikirkan dari sendiri sedemikian rupa, sehingga masing-masing sanggup menjalankan kewajibannya sebagai anggota dan mendapat imbalan sebanding dengan pemanfaatan mereka terhadap organisasi (Dr. Fay : 2013).

#Koperasi adalah badan usaha dengan kepmilikan dan pamakai jasa merupakan anggota koperasi itu sendiri serta pengawasan terhadap badan usaha tersebut harus dilakukan oleh mereka yang menggunakan jasa/pelayanan badan usaha tersebut (Richard Kohl dan Abrahamson dalam Ropke : 2003).

#Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas kekeluargaan (Undang-Undang Perkoperasian Bab 1 pasal 1).


#Koperasi adalah suatu badan usaha yang secara sukarela dimiliki dan dikendalikan oleh anggota yang adalah juga pelanggannya dan dioperasikan oleh mereka dan untuk mereka atas dasar nir laba atau dasar biaya (R.S. Soeriaatmadja).

0 komentar

Posting Komentar